MEDIUSNEWS - Angel Karamoy, yang bernama lengkap Angelica Wilhelmina Karamoy, merupakan model kelahiran 16 Januari 1987, yang sering disebut-sebut kerap membuat wanita merasa insecure.
Kakak dari model dan penyani Kezia Karamoy ini memang sering memposting foto dirinya yang bikin lelaki salah fokus, alias salfok.
Berlatar belakang sebagai model, Angel sepertinya paham bagaimana cara agar foto dirinya bisa terlihat menarik.
Bukan hanya dunia model, Angel Karamoy juga merupakan pemeran film, sinetron, pengisi acara TV, penyani, bahkan sempat menjadi politikus.
Wanita cantik keturunan Minahasa, Sulawesi Utara, tersebut merupakan janda dua anak. Ya, status Angel Karamoy merupakan janda, meski ia kerap terlihat seperti belum menikah.
Meski sudah memiliki dua anak, Angel sang model seksi memang masih kelihatan sangat menawan, bahkan sering membuat wanita lain merasa insecure.
Instagramnya, yang memiliki 2,3 juta followers, kerap dibombardir komentar pria nakal.
Angel memang mengakui bahkan pasangan dari lawan mainnya dalam dunia akting --tentu yang berjenis kelamin pria-- sering merasa insecure jika mengetahui Angel karamoy merupakan lawan mainnya.
Sejumlah sinetron pernah dibintangi Angel Karamoy, diantaranya adalah Saras 008 (Produksi Indosiar), Bidadari 3, Kurindu Jiwaku, Dunia Belum Kiamat, Kala Cinta Menggoda, Maha Cinta, Mukjizat Itu Nyata.