PSSI Tunjuk Indra Sjafri Pimpin Timnas SEA Games, Shin Tae Yong Fokus ke Piala Dunia U-20

- Selasa, 31 Januari 2023 | 18:54 WIB
Coach Indra Sjafri (Dok PSSI)
Coach Indra Sjafri (Dok PSSI)

MEDIUSNEWS - PSSI memutuskan Timnas SEA Games 2023 Kamboja akan dipimpin Indra Sjafri sebagai pelatih kepala.

Indra Sjafri sebenarnya berstatus Direktur Teknis Timnas. Sementara itu, posisi kepala sebenarnya masih dipegang oleh Shin Tae Yong.

Namun, karena Coach Shin harus fokus pada persiapan Piala Dunia FIFA U-20 yang akan digelar di Indonesia pada tahun yang sama, maka persiapan SEA Games akan diemban oleh Coach Indra.

Penunjukkan Indra Sjafri dilakukan dalam Rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI pada Senin, 30 Januari 2023.

"Mengingat semakin dekatnya pelaksanaan SEA Games, PSSI perlu ambil langkah cepat untuk menunjuk pelatih yang akan bertanggungjawab pada event tersebut," ujar Sekjen PSSI Yunus Nusi, Selasa, 31 Januari 2023.

Untuk diketahui, penyelenggaraan SEA Games 2023 Kamboja dan Piala Dunia FIFA U-20 cuma berselang beberapa hari. SEA Games 2023 rencananya akan digelar pada 5-17 Mei 2023. Sementara itu, Piala Dunia U-20 akan dilaksanakan pada 20 Mei-11 Juni 2023.

Editor: I. More Ghale

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Arkhan Fikri Siap Main Lawan Persebaya

Jumat, 22 September 2023 | 19:07 WIB

Bali United Babat Stallion Laguna 5-2 di Piala AFC

Kamis, 21 September 2023 | 13:05 WIB

Maruarar Sirait Jadi Ketua Satgas Anti Mafia Bola

Kamis, 21 September 2023 | 12:14 WIB
X